Sabtu, 18 Agustus 2007

MEMINTA DALAM KEWAJARAN

Jangan pernah kecewa ketika suatu saat ada inginmu yang tidak terpenuhi, bukan karena keinginan itu tidak pantas untukmu. Tapi…belum cukup tepat waktunya untuk kau nikmati atukah ingin itu memang akan membawamu pada ketidakbaikan.

Ada dan tiada itu biasa, datang dan pergi itu lumrah, berIngin kemudian tidak terpenuhi itu wajar, tidak ada yang berlebihan di dunia ini sepanjang yang memandang adalah yang bijak maka…sebisa mungkin menjadikan dirimu seorang yang bijak karena ketika dirimu berada dalam maqam yang disebut BIJAK maka segala yang ada terlihat indah dimatamu, terasa nikmat dalam kecapanmu meski disakiti, dizalimi yang tebalas adalah kelembutan yang terbias dari sabarmu.

Ingin yang kau minta pasti akan diberi-Nya kalo bukan sekarang, mungkin nanti. Jangan pernah berhenti meminta, gantungkan terus inginmu pada-Nya. Dia Maha Bijak, Maha Tau yang terbaik untuk semua yang ada. Tapi ingat satu hal bahwa ketika engkau lancang meminta sesuatu pada-Nya maka engkau akan dituntutNya pula untuk melaksanakan ingin-Nya.

Yang menjadi pertanyaan, mampukah engkau melaksankan ingin-Nya?? Jangan coba-coba berani meminta jika engkau merasa tidak cukup alasan untuk permintaanmu itu. Meminta ada kewajarannya, begitu pula memenuhi keinginan.jika engkau berada pada posisi yang dimintai, tentunya engkau butuh alasan kenapa kau harus memenuhinya begitupula dengan-Nya mintalah apa yang memang wajar bagimu untuk dipenuhi.